![]() |
Foto: Kegiatan BKKBN Malut Bahas Pokja dan Kampung Tingkat Pedesaan |
TERNATE - Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Maluku Utara menggelar pertemuan pembahasan Kelompok Kerja (Pokja) dan Kampung Keluarga Berencana (KB) Tahun 2019.
Kegiatan pertemuan yang digagas BKKBN Maluku Utara di Hotel Surya Pagi Kota Ternate, Senin (18/11/2019). Dihadiri Kepala Perwakilan BKKBN Malut Puput Riyanto, Widyaiswara BKKBN Malut, Kepala OPD-KB Kab/Kota.
Kepala Perwakilan BKKBN Malut, Puput Riyanto, menyatakan bahwa pertemuan untuk voucher kampung KB tingkat Provinsi Maluku Utara hari ini diikuti oleh Kepala dinas OPD-KB Kab/Kota, Dinas terkait di tingkat provinsi, Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan serta Pemberdayaan perempuan Dinas Sosial termasuk juga dari PKK.
"Tujuannya adalah untuk membahas kampung KB itu sangat penting tidak sekedar hanya menyangkut dengan Keluarga Berencana, tapi juga menyangkut dengan program-program lintas sektor lain harus disinergikan misalnya Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan dan Dinas Sosial ini sangat penting,” ungkapnya.
Lanjut Riyanto bahwa melalui pertemuan ini kita ingin ada komitmen bersama di antara semua kepala dinas instansi yang terkait untuk bersama-sama mengembangkan dan memberdayakan.” ini menjadi salah satu bagian dari pada strategi pembangunan di wilayah pedesaan dan di wilayah pinggiran," ujarnya.
"Harapan kita semua instansi terkait itu bisa berperan aktif berkontribusi untuk sama-sama pada program kegiatan kampung KB ini," harapnya.
Dia menambahkan melalui kegiatan ini pula pembinaan terhadap keluarga-keluarga yang mungkin kurang terpelihara mungkin dari dinas kesehatan melakukan penyuluhan tentang kesehatan perilaku hidup bersih dan sehat dan sebagainya. “ Itu harapan semua terlibat dan berkontribusi untuk pengembangan ini di lapangan,” tutupnya. (ady)