TOBELO - Lantai dua Gudang penyimpanan Kantor BRI Cabang
Tobelo Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara terbakar. Kebakaran itu diduga
akibat ledakan tabung pewangi ruangan bermerk Stella.Ilustrasi Kebakaran (Istimewa)
Insiden ini terjadi pada pukul 09:10 WIT, Rabu pagi (13/1/2021). Akibatnya, sejumlah barang di ruangan tersebut ikut terbakar dan Beruntung pertiwa naas ini tidak memakan korban.
Kasubag Humas Polres Halut, AKP Mansyur Basing mengatakan, peristiwa itu diketahui bermula dari seorang klinik servis di Bank tersebut berna Edward Lewakabessy (35) warga Desa Gamsungi Kecamatan Tobelo yang masuk ke dalam gudang yang lantai dua dengan tujuan mengambil tali untuk digunakan membersihkan sarang laba-laba.
Setelah mengambil tali tersebut, saksi mata itu keluar dari gudang. Berselang 5 menit, Ia mendengar bunyi ledakan dari dalam gudang, Ia pun langsung masuk dan mengecek hal tersebut.
"Ternyata, tabung Stella atau pengharum ruangan meledak dan mengakibatkan gudang mengalami kebakaran, lalu saksi mengambil gas pemadam api dan berusaha memadamkan api tersebut," kata Mansyur, sembari mengatakan berselang 8 menit api berhasil dipadamkan.