Warga Tidore Bangga Dengan Wajah Baru Pelabuhan Laut Rum

Editor: Admin
Wajah baru Terminal dan pelabuhan Rum

TIDORE- Diresminya pelabuhan penyebrangan laut speedboad Rum oleh Walikota Tidore Capt. Ali Ibrahim di dampingi Wakilnya Muhammad Sinen mendapat kebanggaan tersendiri oleh warga Kelurahan Rum Kecamatan Tidore Utara Kota Tidore Kepulauan. 

Fathu Laili, salasatu warga Tidore saat di temui Nusantaratimur.com. Jumat (7/1/2022) di lokasi tersebut menyampaikan, dengan adanya kondisi pelabuhan Rum saat ini tidak lagi seperti beberapa tahun lalu. 

"Ini merupakan suatu kebanggan dari kami selaku masyarakat Kota Tidore Kepulauan dan khususnya masyarakat Kelurahan Rum, selaku masyarakat kelurahan Rum, saya bangga sekali dengan wajah baru pelabuhan speedboad Rum ini," ungkapnya.

Sementara itu, Ahmad B Mahasari yang juga sebagai Nahkoda Motoris , selaku motoris yang ada di pelabuhan Rum sangat bangga dengan adanya gedung baru ini. 

"sebelumnya di jaman Halteng kemudian itu dirombak dan diganti yang saat ini, kami selaku nahkoda motor kayu maupun warga masyarakat kelurahan Rum kami sangat bangga sekali dengan adanya wajah baru pelabuhan speedboad ini yang baru saja di resmikan oleh pemerintah Kota Tidore," terangnya. 

Meskipun armada motor kayu belum di alihkan ke pelabuhan baru tetapi armada motor kayu masih menetap di pelabuhan darurat. 

"Di pelabuhan darurat juga kami sangat terima, karena berdasarkan informasi yang di dapat, dalam beberapa bulan ke depan juga akan di bangun pelabuhan sisi laut antara motor kayu dan speedboad," ungkapnya. 

Intinya Ahmad bilang warga masyarakat kelurahan Rum sangat bangga dengan kehadiran wajah baru pelabuhan laut Rum ini, "pokonya kami sangat bangga," pungkasnya singkat.(Aidar)

Share:
Komentar

Berita Terkini