![]() |
Kader Partai NasDem Halteg ikuti Rakernas |
WEDA- Pelaksanaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Nasdem yang dilakukan dari tanggal 15 sampai 17 Juni 2022 di Jakarta dibuka dengan resmi oleh Ketua Umum Surya Paloh. Tampak hadir ribuan kader dari berbagai pelosok tanah air membanjiri Jakarta Convention Center (JCC) sebagai tempat pelaksanaan Rakernas. Kamis (16/ 6/2022).
Puluhan
kader Nasdem Halmahera Tengah juga ikut hadir meramaikan Rakernas tersebut.
“Ada sekitar 40 orang yang kami bawa untuk menghadiri Rakernas ini secara
langsung.” Ucap Munadi Kilkoda, Wakil Ketua OKK DPD Nasdem Halmahera Tengah.
Munadi
menyebut mereka yang hadir merupakan pengurus partai Nasdem yang berasal dari
DPD, DPC sampai DPRt. Kehadiran mereka ini kata dia merupakan bentuk dari
komitmen untuk membesarkan partai.
Kader
yang hadir akan mengikuti serangkaian agenda yang sudah ditetapkan panitia,
baik seminar, maupun pelaksanaan sidang-sidang Rakernas. Karena itu dia
berharap kader Nasdem yang hadir ini akan memperoleh banyak pengalaman dari
kegiatan yang mereka ikuti. Sehingga pengalaman itu dapat dipergunakan sebagai
modal untuk membesarkan partai Nasdem di Halmahera Tengah.
“Saya
berharap mereka banyak dapat pengalaman dan tentu mengenal lebih dalam seperti
apa partai Nasdem, sehingga terbangun militansi mereka untuk membesarkan partai
ini”
Munadi
juga berharap Rakernas ini dapat melahirkan pokok-pokok pikiran penting baik
untuk penguatan organisasi partai Nasdem maupun rekomendasi yang berkaitan
langsung dengan perwujudan dari Gerakan Restorasi untuk kemajuan bangsa dan
negara Indonesia.
Apalagi
kedepan ada perhelatan politik tahun 2024, baik Pilpres maupun Pileg. Nasdem
kata dia akan mempersiapkan diri menghadapi momentum tersebut dengan mulai
menyeleksi putra-putri terbaik bangsa untuk mengisi posisi-posisi penting baik
di DPRD Provinsi, DPRD Kab/Kota, DPR RI maupun untuk menduduki kursi Presiden
RI.
“Saya
yakin, nama-nama calon Presiden yang muncul di Rakernas ini adalah mereka
putra-putri terbaik bangsa yang diharapkan setelah mereka terpilih dapat
mengawal agenda-agenda perubahan yang diperjuangkan Partai Nasdem,” tutup Munadi.
(dir/red)